Gambar sedang tobat
gotansar.blogspot.com Dikisahkan seorang yang rajin mencatat dosanya ketika selesai melakukan kemaksiatan.Ia mencatatnya di buku harian sepanjang tahun .Suatu ketika ia melakukan perbuatan dosa ,dan berniat untuk mencatatnya.Ketika membuka buku hariannya,ia terkejut karena catatan dosa yang telah lampau seakan-akan terhapuskan sama sekali.Ia hanya menjumpai ayat pernah ditulisnya dulu,".....kejahatan mereka diganti oleh Allah dengan kebaikan.Dan adalah Allah maha pengampun lagi penyayang,"(( QS ALFURQAN 70).
Didapat sebuah keterangan yang menceritakan tentang Umar bin Khatab .Suatu ketika Umar melintas suatu jalan di kota Madinah .Secara tidak sengaja ,ia berpapasan jalan dengan pemuda yang sedang membawa botol berisi khamer .Rupanya botol itu disembunyikan di balik baju.
Baca juga : Cara melipat gandakan penghasilan
Umar bertanya :"Apa yang kamu bawa di balik bajumu itu.?"
Pemuda itu tak segera menjawab .Ia bahkan bungkam seribu bahasa .Dalam keadaan demikian ,terlintas dalam pikirannya ,"Ya Allah ,janganlah Engkau permalukan aku dihadapan Khalifah
.Jagalah dan rahasiakanlah aibku ini.Sungguh aku berjanji tidak akan minum Khamer untuk selama-lamanya.'
Baca jug :Mengenal keluarga setan dan Iblis
Umar tetap memandanginya .Pemuda itu lalu berkata :"Aku membawa botol,Hanya berisi cuka.
Coba perlihatkan kepadaku,! Pinta Umar.
Dengan muka sangat pucat dan tubuh berkeringat dingin botol itu di serahkan kepada Umar .Ia terus mengamati Khalifah terebut membuka penutup dan mencium isi botol khamer .Namun dengan penuh keajaiban ,Umar tidak mencium bau khamer melainkan bau cuka.
Baca juga :Kisah humor Abu Nawas dan kera ajaib
Allah swt .dengan cepat mengubah zat alkohol menjadi zat cuka disebabkan pemuda tadi bertaubat,Mulanya pemuda ketakutan terhadap Umar.Namun taubat terlintas didalam hatinya murni untuk Allah.Sehingga Allah mengabulkannya.